Pengertian Sistem Ekonomi

March 21, 2015

baca juga

Sistem Ekonomi

Kegiatan ekonomi suatu negara berjalan melalui sebuah sistem yang disebut  dengan  sistem  ekonomi.  Sistem  diartikan  sebagai  seperangkat komponen yang saling berhubungan dan bekerja sama untuk mencapai tujuan. Adapun ciri-ciri sebuah sistem antara lain:
a.       Mempunyai tujuan,
b.      Mempunyai  batas-batas  walaupun  mungkin  terbuka  untuk  berinteraksi dengan lingkungan,
c.       Terdiri  dari  sub-sistem  atau  unsure/komponen  sistem  yang  saling berhibungan dan saling berpengaruh dan saling tergantung dalam satu kesatuan sistem,
d.      Sistem selalu berproses mentranformasikan atau mengubah input menjadi output sistem,
e.       Terdapat mekanisme kontrol dalam sistem yang merupakan umpan balik,
f.       Adanya mekanisme kontrol yang mempunyai kemampuan mengatur diri dan menyesuaikan diri dengan perubahan/lingkungan
Adapun sistem ekonomi adalah seperangkat komponen dalam kegiatan perekonomian yang saling berhubungan dan bekerja sama untuk mencapai tujuan. Bentuk sistem ekonomi antar negara kemungkinan tidak sama antara satu dengan  lainnya. Akan tetapi secara umum sistem perekonomian di dunia ini  dapat digolongkan menjadi  tiga, yaitu sistem ekonomi  liberal,  sistem ekonomi komando dan sistem ekonomi campuran

Definisi lain Sistem Ekonomi

§  Sistem ekonomi adalah perpaduan dari aturan-aturan atau cara-cara yang merupakan satu kesatuan dan digunakan untuk mencapai tujuan dalam perekonomian

§  Sistem ekonomi adalah cara atau strategi suatu bangsa atau negara dalam mengatur kehidupan ekonominya dalam rangka mencapai kemakmuran masyarakatnya.

Previous
Next Post »

1 comment

Loading...